Beras Hitam adalah beras varietas lokal yang kaya manfaat untuk memelihara kesehatan. Wajar jika harganya relatif mahal, karena tidak banyak petani yang membudidayaka beras jenis ini.
Beras ini dianggap sebagai makanan para raja. Di Cina, beras hitam pernah disebut sebagai beras terlarang (forbiden rice). Karena pada masa itu yang boleh mengkonsumsi beras hitam hanya keluarga kerajaan.
Secara umum terdapat tiga macam beras, yakni beras putih (Oryza sativa), beras merah (Oryza glaberrima) dan beras hitam (Oryza sativa L. indica). Dari ketiga jenis itu, beras putih paling banyak dikonsumsi disusul dengan beras merah dan terakhir beras hitam. berikut beberapa manfaat beras hitam :
- Mencegah kanker. Beras hitam memiliki kandungan antosianin yang tinggi. Berdasarkan banyak riset, antosianin ini merupakan salah satu antioksidan yang sangat kuat. Sebagaimana diketahui secara luas, zat antioksidan berperan aktif untuk mencegah penyakit kanker.
- Mencegah diabetes. Nilai kalori beras hitam terendah dibanding dengan jenis beras lainnya, yaitu sekitar 362 kcal per 100 gram. Kandungan kalori ini berkaitan erat dengan indeks glikemik. Indeks glikemik merupakan angka yang menujukkan seberapa besar suatu makanan bisa meningkatkan kadar gula dalam darah setelah dikonsumsi. Semakin tinggi indeks glikemik, maka makanan tersebut akan memicu kenaikan gula darah semakin tinggi pula. Sehingga beras hitam digolongkan sebagai pangan sehat dan dianjurkan bagi penderita diabetes.
- Obat anemia. Kandungan zat besi beras hitam tinggi mencapai 15,52 ppm. Zat besi merupakan salah satu unsur penting dalam pembentukan darah (hemoglobin). Karena itu makanan yang akaya akan zat besi sangat dianjurkan bagi penderita anemia.
Produk-produk Beras Organik kami antara lain :
* Mentik Putih (1 kg) Rp 16.500
* Mentik Putih (2.5 kg) Rp 40.500
* Mentik Putih (5 kg) Rp 80.500
* Beras Merah (1 kg) Rp 16.000
* Beras Merah (2.5 kg) Rp 39.500
* Beras Meras (5 kg) Rp 78.000
* Beras Hitam (1 kg) Rp 27.500
* Rojolele (1 kg) Rp 17.000
* Rojolele ( 5 kg) Rp 83.000
* Pandan Wangi (1 kg) Rp 16.500
* Pandan Wangi (2.5 kg ) Rp 40.500
* Pandan Wangi (5 kg) Rp 80.500
* Mix MP Merah-Putih (1 kg) Rp 16.500
* Mix HP Hitam-Putih (1 kg) Rp 18.500
* Mix WG Hitam-Merah-Coklat (1 kg) Rp 18.000
NB : *) Harga di atas belum termasuk Ongkos Kirim ke alamat konsumen.
Untuk pemesanan dapat menghubungi :
Ijopupus Agromart
c.p : Daniel Prasetyo (085743285570)
Alamat : Siyangan, Triharjo, Pandak, Bantul, Yogyakarta.